Sabtu, 13 Mei 2017

Lab 141 - DMVPN Phase II Dynamic Mapping EIGRP

Pada lab sebelumnya kita sudah melakukan konfigurasi DMPVN Phase II menggunakan OSPF. Selanjunya pada lab ini kita juga akan konfigurasi DMVPN Phase II.. namun kali ini kita akan menggunakan EIGRP sebagai routing protocol nya.

Kita akan menggunakan konfigurasi dari lab sebelumnya ya.. kita hanya akan mengubah routing protocol nya saja.. pertama hapus konfigurasi OSPF di seluruh router
R1(config-if)#no router ospf 1
R2(config-if)#no router ospf 1
R3(config-if)#no router ospf 1
Sekarang kita konfigurasikan EIGRP
R1(config)#router ei 1 R1(config-router)#net 10.10.10.0 R1(config-router)#net 1.1.1.1 R1(config-router)#int tun0 R1(config-if)#no ip split-horizon eigrp 1
R2(config)#router ei 1 R2(config-router)#net 10.10.10.0 R2(config-router)#net 2.2.2.2
R3(config)#router ei 1 R3(config-router)#net 10.10.10.0 R3(config-router)#net 3.3.3.3
Kita perlu menon-aktifkan split horizon di sisi hub. tujuannya adalah agar spoke menerima tabel routing dari spoke yang lain..

Oke sekarang kita coba lihat tabel routing di R2 (spoke)
R2(config-router)#do sh ip route ei Gateway of last resort is 24.24.24.4 to network 0.0.0.0 1.0.0.0/32 is subnetted, 1 subnets D 1.1.1.1 [90/27008000] via 10.10.10.1, 00:00:08, Tunnel0 3.0.0.0/32 is subnetted, 1 subnets D 3.3.3.3 [90/28288000] via 10.10.10.1, 00:01:36, Tunnel0
Perhatikan bahwa untuk menuju 3.3.3.3 (spoke yang lain), R2 masih harus melewati hub. Untuk lebih memastikan kita coba trace,
R2(config-router)#do trace 3.3.3.3 Type escape sequence to abort. Tracing the route to 3.3.3.3 VRF info: (vrf in name/id, vrf out name/id) 1 10.10.10.1 1 msec 1 msec 1 msec 2 10.10.10.3 0 msec 0 msec 0 msec
berarti masih phase 1 dong? Iya!

Untuk mengubah agar menjadi Phase 2, kita perlu melakukan konfigurasi tambahan pada EIGRP seperti berikut
R1(config-router)#int tun0 R1(config-if)#no ip next-hop-self eigrp 1
Sekarang kita coba lihat tabel routing di R2 lagi.
R2(config-router)#do sh ip route eigrp Gateway of last resort is 24.24.24.4 to network 0.0.0.0 1.0.0.0/32 is subnetted, 1 subnets D 1.1.1.1 [90/27008000] via 10.10.10.1, 00:00:03, Tunnel0 3.0.0.0/32 is subnetted, 1 subnets D 3.3.3.3 [90/28288000] via 10.10.10.3, 00:00:01, Tunnel0
Perhatikan sekarang kalau R2 mau ke 3.3.3.3, sudah langsung via R3. tidak perlu via R1 (hub) lagi.. kita coba trace
R2(config-router)#do trace 3.3.3.3 Type escape sequence to abort. Tracing the route to 3.3.3.3 VRF info: (vrf in name/id, vrf out name/id) 1 10.10.10.3 1 msec 0 msec 0 msec
Oke DMVPN Phase 2 nya sudah jalan.

Like the Post? Do share with your Friends.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Komentar

FeedBack

Jika Anda merasa terbantu dengan artikel dari Coretan Bocah IT, silahkan berlangganan GRATIS via email. Dengan begitu, Anda akan mendapat kiriman artikel setiap ada artikel baru yang terbit di Coretan Bocah IT

Masukkan Email :

IconIconIconFollow Me on Pinterest